• MAN 1 ROKAN HULU
  • Madrasah Berbasis Riset

Gelar P5P2RA, Siswa MAN 1 Rokan Hulu Kembangkan Kreatifitas

Rokan Hulu (Humas) - MAN 1 Rokan Hulu menggelar Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Profil Pelajar Rahmatan Lil’alamin ( P2RA). P5P2RA ini merupakan salah satu program yang ada pada Kurikulum Merdeka yang memberikan pengalaman secara langsung kepada peserta didik sesuai dengan karakteristik lingkungan madrasah. 

Kegiatan gelar projek P5P2RA ini dilaksanakan pada hari Rabu (12/6/2024) bertempat di halaman madrasah. Hadir pada kegiatatan tersebut, kepala MAN 1 Rokan Hulu bapak Sirun, S.Sos.I, M.Pd.I, kepala tata usaha H.Elfalisman, S.Ag., para tenaga pendidik dan kependidikan serta para siswa kelas 10 dan kelas 11. 

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Madrasah. Dalam sambutanya bpaka Sirun menyampaikan, “Apa yang diwujudkan peserta didik dalam gelar karya ini merupakan upaya memberikan pengalaman hidup yang bermanfaat bagi masa depan mereka. Ada tiga tema yang kita usung pada P5P2RA kali ini, yang pertama, kearifan lokal, diharapkan dengan tema ini para peserta didik dapat mengetahui kearifan serta budaya yang ada di lingkungan dan dapat megaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Yang kedua Demokrasi Pancasila, diharapkan para peserta didik dapat memahami demokrasi yang berlandaskan Ketuhanan yang Maha Esa. Serta yang ketiga Bhineka Tunggal Ika, dengan ini, para peserta didik dapat menelaah bahwa dari manapun mereka berasal, berbeda bahasa dan budaya, namun tetap satu dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia," jelasnya. 

"Banyak nilai yang terkandung didalam kegiatan ini diantaranya nilai-nilai kerjasama, teknik marketing, ketahanan mengelola usaha, membangun daya tarik pelanggan dan yang lainnya. Hal itu merupakan cara memberikan pengalaman bagi peserta didik dalam berwirausaha.” tambah bapak Sirun.

Ibu Yotrima Kasih, S.Si selaku penanggung jawab kelas 10 menyampaikan "kegiatan ini mempunyai dampak positif, salah satunya para peserta didik dapat mengenal beragamnya kebudayaan yang ada di Indonesia."

Penanggung jawab siswa kelas 11 bapak Jon Harmedi, S.Pd.Ek., menyebutkan bahwa "gelar karya ini dapat menumbuhkan rasa semangat dalam bergotong royong, mandiri, kreatif dan menanamkan jiwa berwirausaha bagi peserta didik," ungkapnya.

Ibu Sri Afangatun, SE yang juga penanggung jawab kegiatan memberikan tanggapannya "kegiatan ini berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir, namun setiap kegiatan harus ada evaluasi, supaya kekurangan-kekurangan yang ada pada gelar karya kali ini, dapat diperbaiki pada masa yang akan datang," Ungkap ibu Sri.

Pada gelar karya ini sejumlah produk yang merupakan hasil kreasi siswa dipamerkan dalam sejumlah stan dan disajikan dengan tampilan yang menarik. Produk-produk hasil karya peserta didik adalah lukisan baju dan rumah adat yang terbuat dari bahan kacang kacangan dan karton, selain itu juga disajikan berbagai makanan khas dari berbagai daerah.

Dengan adanya koordinasi, evaluasi serta kerja sama, acara gelar karya MAN 1 Rokan Hulu dapat berjalan dengan lancar dan sukses. Diharapkan para peserta didik setelah melakukan gelar karya ini dapat memiliki karakter sesuai dengan elemen-elemen yang ada pada Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil’alamin yaitu, beriman bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, mandiri, kreatif, bergotong royong, berkebinekaan global, serta bernalar kritis. (Slm/Tim Multimedia OSIM/Humas)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
KPRM MAN 1 Rokan Hulu Adakan Kampanye Debat Kandidat Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM, Rohis Serta MPK

Rokan Hulu (Humas) - Komisi Pemilihan Raya Madrasah (KPRM) MAN 1 Rokan Hulu mengadakan debat kandidat calon ketua dan wakil ketua Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM), Rohani Islam (R

18/10/2024 11:09 - Oleh administrator - Dilihat 110 kali
Prestasi Peserta Didik MAN 1 Rokan Hulu pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kabupaten Tahun 2024

Alhamdulillah Selamat dan Sukses kepada peserta didik MAN 1 Rokan Hulu atas prestasinya pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kabupaten dan lolos ke tingkat provinsi Tahun 2024&n

06/07/2024 10:15 - Oleh administrator - Dilihat 186 kali
MAN 1 Rokan Hulu Gelar Rapat Persiapan KSM Tahun 2024.

Rokan Hulu (Kemenag) - Menurut jadwal yang telah ditetapkan oleh Direktorat Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia, bahwa pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) akan

12/06/2024 19:55 - Oleh administrator - Dilihat 379 kali
Pramuka MAN 1 Rokan Hulu Raih Juara 2 Umum pada TKTD V

Pramuka MAN 1 Rokan Hulu kembali meraih prestasi. Kali ini Ambalan Sakti meraih juara dua umum pada Temu Karya Penegak Pandega (TKTD) V se-Kwartir Cabang Rokan Hulu yang ditaja oleh Kwa

12/06/2024 13:17 - Oleh administrator - Dilihat 131 kali
Empat Orang Guru MAN 1 Rokan Hulu Kembali Raih Prestasi Tingkat Nasional

MAN 1 Rokan Hulu kembali meraih prestasi, sebanyak empat orang guru mendapatkan medali pada kompetisi sains antar guru SMA/MA sederajat tingkat nasional tahun 2024. bapak Sandri Annur,

12/06/2024 12:33 - Oleh administrator - Dilihat 107 kali
Rutinitas Muhadharah Siswa MAN 1 Rokan Hulu setiap Jum'at

Rokan Hulu (Inmas) - Madrasah Aliyah Negeri 1 Rokan Hulu melaksanakan rutinitas setiap jum'at pagi dengan kegiatan Muhadharah. Kegiatan Muhadharah jum'at (03/05/2024) ini dilaksanakan d

15/01/2023 21:23 - Oleh administrator - Dilihat 120 kali
Ikuti Program Intensif Olimpiade, Siswa MAN 1 Rokan Hulu Dapat Pengalaman Berharga.

Rokan Hulu (inmas) - Lima hari (27 April-01 Mei 2024) sudah siswa MAN 1 Rokan Hulu mengikuti kegiatan program intensif persiapan menjelang Olimpiade Sains Nasional (OSN) Tingkat Provins

15/01/2023 21:23 - Oleh administrator - Dilihat 89 kali
Guru dan Siswa MAN 1 Rokan Hulu Ikuti Upacara Hardiknas

Rokan Hulu (Inmas)- Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu melaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2024. Upacara yang dilaksanakan pada hari K

15/01/2023 21:23 - Oleh administrator - Dilihat 143 kali